Sabtu, 12 Mei 2012

Kisah saya dan Blended Learning

Jadi pada hari Jum'at pada tanggal 11 Mei 2012 kemarin, saya memiliki kelas Psikologi Pendidikan pada jam 8 pagi. Nah berdasarkan informasi yang telah diberikan oleh dosen pengampu kami, yaitu Ibu Dina, maka pada tanggal 11 Mei 2012 itu kami akan kuliah dengan sistem blended learning.

Sudah tau dong apa itu blended learning? Dan tentunya sudah paham juga kan bagaimana kira-kira blended learning tersebut?

Ternyata blended learning itu tidak seperti yang kita bayangkan lho. Ternyata blended learning itu lebih menyenangkan dari yang kita bayangkan. Saya dan anggota kelompok saya cukup excited dalam menggunakan metode blended learning ini. Waktu perkuliahan berlalu tidak terasa karena kami asyik berdikusi online. Dan yang lebih menyenangkan lagi adalah feedback Ibu Dosen Pengampu kami, yaitu Ibu Dina mengatakan bahwa hasil diskusi kami itu fantastis. Mungkin itu karena kami melakukan diskusi dalam bahasa inggris. Tujuan awalnya yaitu agar saya dan teman-teman dapat berdiskusi sambil melatih kemampuan berbahasa, walaupun kemampuan berbahasa inggris saya tidak cukup sempurna, namun ternyata saya tidak menemukan masalah yang cukup sulit dalam pelaksanaan blended learning pertama saya pada hari itu. Hambatan yang datang malah dari jaringan internet yang sedikit bermasalah, namun diluar dari itu , saya merasa senang sekali mengetahui mengenai blended learning yang ternyata sangat bermanfaat bagi saya.

Semoga blended learning juga dapat memberikan manfaat yang cukup besar kepada teman-teman semua. Ayoo kita sama-sama belajar. Tetap semangaaaaat! \(^o^)/


Tidak ada komentar:

Posting Komentar